RISALAH17.ID, JAMBI – Meroketnya harga cabai akhir-akhir ini menjadi keluhan warga. “Pedasnya” harga cabai saat ini acap kali menjadi buah bibir warga terutama kaum ibu-ibu.
Ternyata, kenaikan harga cabai itu juga tak luput dari pantauan DPRD Provinsi Jambi. Lembaga yang merupakan “penyambung” aspirasi warga ini meminta Pemerintah Provinsi Jambi mencari cara untuk mengatasi persoalan ini.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara mengatakan Pemerintah harus bertindak cepat. Jika ini dibiarkan berlarut, bukan tidak mungkin akan mempengaruhi harga bahan pokok lainnya.
“Ini harus cepat direspon oleh pemprov salah satunya dengan cara intervensi harga di lapangan atau pasar, sehingga daya beli masyarakat tidak menurun,” kata Politis Golkar itu, Sabtu, (09/12/2023).
Selain solusi jangka pendek seperti intervensi harga, Pinto juga meminta Pemerintah untuk mencari solusi jangka panjang agar persoalan ini tidak terulang dikemudian hari. (Hms/Adv).
Discussion about this post