RISALAH17.ID, SAROLANGUN – Memasuki dua pekan Satgas TMMD ke-116 Kodim 0420/Sarko menjalani program kemanunggalan di Desa Bukit Peranginan, Kecamatan Mandiangin, Kabupaten Sarolangun masing-masing sektor pembangunan sudah menunjukan kemajuan pesat.
Salah satu Parjurit TNI yang mengikuti program itu, Kapten Inf Husnan Efendi mengatakan semua sasaran fisik pengerjaan sudah menunjukan progres yang baik. Tidak terkecuali juga dengan pengerjaan MCK Umum dan pengeboran sumur sebagai sumber air bersih bagi warga.
“Untuk MCK Umum ini pengerjaan masih berlanjut, dan sudah di tahap pemasangan Kunsen pintu dan pemasangan dinding batu bata, dan di bantu oleh warga,” kata Kapten Inf Husnan Efendi, Minggu, (21/05/2023).
Untuk MCK, katanya, dalam waktu dekat ini akan di lanjutkan dengan pemasangan pintu, plaster, Flamir dan pengecatan dinding. Sedangkan tahap berikutnya akan di lanjutkan dengan pemasangan keramik lantai, closed, instalasi listrik lampu penerangan serat penyambungan pipa dan pemasangan keran air.
“Tentunya pada tahap terakhir nantinya akan di lakukan proses Fhinising di semua sisi bangunan MCK Umum tersebut, termasuk melengkapi sarana fasilitas pendukung lainnya,” tutup Kapten Inf Husnan. (Bagas)
Discussion about this post